Kupang, kupangmetro.com- Sejak tahun 2013 hingga sekarang, PT Dafe Graha Pratama di bawah kepemimpinan Frieds J. Bessie, S.T. selaku Direktur dan Pemilik Perumahan Griya Lontar 1, 2 dan 3 di Kelurahan Liliba, terus berupaya menyediakan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) bersubsidi atau rumah murah bersubsidi di wilayah Kota Kupang bagi masyarakat yang membutuhkan.
Pembangunan KPR bersubsidi itu dilakukan karena Frieds Bessie peduli terhadap sesama, terutama yang sampai hari ini belum memiliki rumah. Sedangkan rumah sebagai kebutuhan primer, tentu dibutuhkan oleh setiap manusia untuk dijadikan tempat tinggal yang aman dan nyaman bagi diri dan keluarga. Dengan rumah, manusia bisa berteduh untuk melindungi diri dari hujan, badai, panas matahari dan angin kencang serta cuaca dingin.

Saat ini, KPR bersubsidi yang sedang dipersiapkan PT Dafe Graha Pratama di wilayah Kota Kupang, berlokasi di Oenunu – Kelurahan Batuplat. KPR bersubsidi dengan nama Puri Indah Batuplat itu direncanakan akan menyediakan 168 rumah tipe 34 dengan harga per unit senilai 168 juta rupiah, cicilan 1 juta 300 ribu per bulan.
Frieds Bessie yang juga pemilik Puri Indah Batuplat, mengatakan bahwa pembangunan serta pengembangan KPR bersubsidi di Kota Kupang oleh PT Dafe Graha Pratama pada dasarnya bertujuan untuk membantu masyarakat yang belum memiliki rumah agar bisa mendapat rumah dengan harga murah namun memiliki konstruksi yang baik, nyaman serta berkualitas.
“Jadi sekarang Puri Indah Batuplat sementara dibangun di atas lahan seluas 2 hektar. Hingga Desember ini sudah 20 unit yang kami bangun. Rencananya hingga Januari mendatang sudah mencapai 30 unit,” katanya.
Menurut Freids Bessie, untuk sementara sudah ada 25 daftar antrian yang siap membeli rumah di Puri Indah Batuplat. Dan dalam tempo waktu 6 bulan ke depan, ditargetkan sedikitnya sebagian atau 50 persen rumah sudah bisa terjual dari total 168 rumah yang akan dibangun.
“Kami harapkan masyarakat yang belum punya rumah bisa manfaatkan kesempatan baik ini. Sebab perumahan Puri Indah Batuplat merupakan KPR bersubsidi, yakni di dalamnya termasuk subsidi Pajak Penambahan Nilai (PPN), subsidi Asuransi, subsidi suku bunga, serta bantuan uang muka sebesar 4 juta rupiah. Semua subsidi itu berasal dari pemerintah pusat bagi masyarakat pembeli KPR bersubsidi,” ujarnya.
Sebagai syarat untuk mendapatkan KPR bersubsidi, dijelaskan Frieds Bessie, calon pembeli harus yang benar-benar belum atau tidak memiliki rumah. KPR bersubsidi yang dibeli harus menjadi rumah pertama dari si pembeli. Selain itu, pendapatan dari pembeli juga tidak boleh lebih dari 4 juta rupiah, atau juga lebih dari 8 juta rupiah akumulasi pendapatan suami-isteri.

Suami dari Diana Malelak, S.T. selaku Direktur PT Dafe Putri Pratama Mandiri yang juga pemilik perumahan Puri Lasiana Indah ini mengaku, bahwa kesempatan terbaik bagi masyarakat yang ingin membeli KPR bersubsidi adalah di tahun ini. Sebab untuk tahun mendatang diperkirakan akan terjadi kenaikan harga sebesar 7 hingga 8 persen atau menjadi 177 juta rupiah per unit.
“Bagi pembeli 50 unit pertama di perumahan Puri Indah Batuplat, akan kami beri kanopi sebagai tempat berteduh kendaraan. Itu menjadi program atau promo kami di KPR bersubsidi tersebut. Bagi yang membutuhkan bisa menghubungi nomor telepon dan whatsapp di 081246425730,” katanya sembari mengaku bahwa PT Dafe Graha Pratama juga pernah memberi subsidi khusus dengan tidak memberlakukan uang muka dan menanggung Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) yang nilainya sebesar 5 persen dari harga rumah. (Berkhmans Sulabessy Gromang)
Discussion about this post